3 Cara Gambar Tidak Bisa Didownload dari Web

waktu baca 5 menit

3 Cara Gambar Tidak Bisa Di download dari Web – Berikut ini adalah cara gambar tidak bisa di download dari web yang bisa Anda ikuti dengan mudah. Tentu saja siapa pun pasti akan kesal kalau artikel yang sudah di tulis lalu muncul di web milik orang lain. Memang ini adalah sebuah resiko bahkan bisa saja artikel yang ada di blog orang lain dapat lebih bagus sumber aslinya yaitu web Anda. Terlebih kalau di dalam artikel itu ada gambar dan orang yang mengopy paste atau sekedar mengunduh.

Sebab tak jarang Anda selaku pemilik website harus mencari gambar sendiri ataupun mengeditnya sedemikian rupa agar terhindar dari pembatasan karena hak cipta. Inilah yang pada akhirnya membuat para pemilik situs melakukan segala macam cara agar gambar di dalam websitenya tidak dapat di download orang lain ataupun di curi demi mengamankan gambar di website milik Anda dengan lebih efektif.

Bagaimana Cara Gambar Tidak Bisa Di download Dari Web?

Pencurian konten termasuk gambar memang begitu merugikan untuk si pemilik asli. Kalau tulisan dan gambar Anda di ambil dan di posting lagi di blog milik orang lain maka hal itu bisa menurunkan peringkat situs di mesin pencari. Memang tak ada cara yang bisa menghentikan orang lain dari mencuri konten dan gambar, namun setidaknya Anda bisa membuatnya lebih sulit untuk di lakukan salah satunya dengan cara gambar tidak bisa di download dari web.

Cara termudah untuk membuat gambar tidak bisa di download dari web adalah dengan menonaktifkan klik kanan pada mouse. Dengan cara satu ini, maka semua konten yang ada di website tersebut tidak bisa di copy ataupun di unduh oleh para pengguna lainnya. Berikut ini terdapat penjelasan beberapa plugin bagus yang bisa Anda manfaatkan untuk mematikan atau di sebut dengan di sable klik kanan mouse pada wordpress.

1.  1. No Right Click Images Plugin

Untuk cara gambar tidak bisa di download dari web pertama, Anda bisa menginstall plugin bernama No Right Click Images. Adapun plugin tersebut bekerja dengan cara memakai JavaScript agar bisa merubah tindakan klik kanan di tag IMG pada gambar untuk menonaktifkan menu konteks di dalam konten tersebut. Perlu di ketahui bahwa plugin satu ini hanya menonaktifkan klik kanan secara khusus untuk gambar.

Gambar yang di unggah di media uploader wordpress biasanya secara default memiliki link. Jika gambar itu di klik maka nantinya memperlihatkan lokasi gambar itu berada. Oleh sebab itulah plugin ini bekerja agar para pengguna tidak bisa mengakses gambar Anda sekaligus menjaga konten di dalamnya. Cara untuk mengaktifkannya cukup mudah yaitu:

  •         Pertama anda harus tekan Add New Plugin yang ada di dashboard WordPress Anda
  •          Setelah itu cari dan temukan plugin No Right Click Images
  •          Terakhir install dan aktifkan pluginnya.

2.  2. Memakai Watermark DMCA.com

Kalau Anda bergabung di DMA.com, terdapat fitur yang berguna untuk memprotect gambar di postingan tersebut yaitu memakai Watermarker. Selain dengan menampilkan image default menjadi bawaan watermark DMCA, fungsi lain dari watermark tersebut yaitu bisa mendisable klik kanan pada gambar menyeluruh di dalam sebuah website. Untuk cara gambar tidak bisa di download dari web dengan Watermark DMCA.com bisa Anda simak di bawah ini.

  •         Pertama-tama Anda login ke DMCA.com. Jika belum terdaftar silahkan melakukan registrasi terlebih dulu.
  •          Sesudah login, langsung saja menuju ke menu watermarker atau free
  •          Tepat di watermark setup, silahkan isikan situs Anda sekaligus dengan nama copyright owner blog tersebut.
  •          Setelah itu Simpan dengan cara klik Save Changes
  •          Lanjutkan cara gambar tidak bisa di download dari web dengan tekan Embed code yang ada di samping tab watermarker setup
  •          Lalu copy dan paste di website Anda, khusus web WordPress maka self host bisa di letakkan di Footer.php.

3. 3. WP Content Copy Protection

Untuk cara gambar tidak bisa di download dari web berikutnya yaitu Anda bisa menginstall plugin WP Content Copy Protection. Plugin satu ini lebih lengkap dalam menjaga web Anda dari pemakaian klik kanan untuk gambar. Tak hanya dapat melindungi gambar, plugin tersebut juga dapat memberikan perlindungan terhadap tulisan ataupun artikel yang di unggah.

Fungsi dari WP Content Copy Protection tidak hanya mematikan klik kanan pada mouse juga memungkinkan pengguna untuk menonaktifkan fungsi lain seperti CTRL + A, CTRL + S, CTRL + V, CTRL + C, dan CTRL + X. Plugin satu ini juga menonaktifkan kemampuan untuk memblok semua tulisan.

Dengan cara gambar tidak bisa di download dari web menggunakan plugin satu ini, berarti Anda bisa melindungi baik gambar ataupun tulisan dari tindakan pencurian. Cara kerja plugin yaitu menambahkan item sub menu ke sidebar admin sehingga Anda bisa mengakses beberapa pilihan dasar untuk plugin tersebut yaitu perlindungan homepage, perlindungan post serta perlindungan halaman statis memakai JavaScript.

Cara untuk memasangnya sendiri, anda bisa lakukan dengan cara seperti:

  •         Pertama, Anda klik opsi Add New Plugin yang ada di halaman dashboard wordpress.
  •         Setelah itu, temukan plugin bernama WP Content Copy Protection
  •         Jika sudah klik install dan Anda hanya perlu mengaktifkan plugin tersebut.

Demikianlah cara gambar tidak bisa di download dari web yang dapat anda lakukan untuk menjaga konten Anda dari perilaku posting ulang dan pelanggaran hak cipta. Tetapi semua cara di atas tidak sepenuhnya melindungi tetapi setidaknya dapat mengurangi pencurian tulisan dari pelanggaran hak cipta. Silahkan Anda gunakan salah satu dari plugin di atas untuk menjaga konten di website anda sendiri.

Leave your vote

Tinggalkan Balasan

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.